--> Skip to main content

Daftar Harga Sembako Terbaru Juni 2012



Daftar Harga Sembako Terbaru Juni 2012-Pada kesempatan kali ini kembali Blog Bisnis Warung mengabarkan untuk anda pengunjung setia blog ini perkembangan harga sembako terbaru Juni 2012.Di minggu ke-2 bulan Juni ini ada beberapa barang yang mengalami perubahan harga.Diawali untuk harga beras saat ini yang paling murah dijual dengan harga Rp.360.000 sedangkan Gula pasir mengalami kenaikan sebesar Rp.15.000 per karungnya dari harga bulan lalu demikian juga untuk gula pasir kemasan.Harga barang yang mengalami penurunan adalah minyak curah saat ini turun hingga mencapai harga Rp.9.400 per kilonya.Salah satu sembako yang harganya fluktuatif yaitu telor saya mencatat ada 4 kali perubahan.Dari 187,208,218,215 terakhir di kisaran Rp.210.000 per petinya.

Yang lagi hangat menjadi perbincangan diberbagai media adalah kelangkaan elpiji 3kg.Di daerah blog Bisnis Warung sendiri memang terjadi kelangkaan namun tidak separah seperti didaerah lain namun sejak kabar ini ditulis sudah mulai lancar walaupun harganya masih tinggi.Ketika masih normal harganya dari agen Rp.12.800 saat ini mencapai Rp.14.000 bahkan pernah mencapai Rp.15.000 pertabungnya.Informasi yang berhasil dikumpulkan dari agen langganan kelangkaan disebabkan pasokan untuk agen berkurang tidak seperti biasanya.Hal ini menyebabkan harga jual ditingkat pengecer berbeda-beda antar agen yang satu dengan yang lainnya.
Berikut ini daftar harga sembako terbaru Juni 2012 selengkapnya:


NAMA BARANGUNITHARGA AGEN
Beras MurahKarung360.000
Beras Cap KepalaKarung365.000
Beras Merk LUCKYSKarung390.000
Beras IR 42 Merk Karya Mas Karung430.000
GULA PASIR CAP TEBU MANISDus170.000
GULA PASIR GMPKarung560.000
Minyak CurahKg9.400
Filma 2LDus136.500
FORTUNE 1LDus140.000
FORTUNE 2LDus140.000
RESTO 2LDus136.000
RESTO 1LDus136.000
Resto 0,25 LDus118.000
Sania 2LDus133.000
Sania Royal 2LDus134.500
Sovia 1LDus140.000
Simas 200 grLusin41.000
Blue Band 200 grLusin59.000
TelorPeti210.000
Segitiga GaramPak21.000
Refina GaramPak49.000
GAS ELPIJI 3 KGPcs14.000
GAS ELPIJI 12 KGPcs72.000
Pada kesempatan ini pula Blog Bisnis Warung juga ingin mengabarkan perkembangan harga bahan pangan lainnya yang non sembako karena ada beberapa barang yang mengalami kenaikan.Terigu segitiga saat ini harganya Rp.152.000 naik Rp.6.000,Lencana Merah Rp.128.000 naik Rp. 4.000.HargaTepung Sagu cap Gunung Agung saat ini Rp.146.000 naik Rp.6.000. Harga gula merah juga mengalami kenaikan untuk gula merah Pak Tani dijual Rp.115.000 naik Rp.10.000 dari harga sebelumnya sedang gula merah kemasan plastik mencapai Rp.137.000 per pak isi 10 kg.Bawang putih juga mengalami kenaikan yang cukup tinggi saat ini per kilonya Rp.15.000 padahal sebelumnya Rp.8500.Untuk melihat daftar harga selengkapnya silahkan kesini.

Sampai disini dulu informasi tentang Daftar harga Sembako terbaru Juni 2012.Apabila informasi yang disajikan ini bermanfaat untuk anda silahkan like this artikel ini atau apabila Blog ini bermanfaat untuk anda silahkan bergabung di facebook;Blog Bisnis Warung atau anda bisa berkomentar untuk kemajuan blog ini.Jangan lupa selalu kunjungi blog ini untuk mengetahui harga sembako terbaru.Salam Sukses.

Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar