--> Skip to main content

Untung Rugi Berjualan Aqua Galon

Untung Rugi Berjualan Aqua Galon.Apa pertimbangan Anda ketika akan menjual suatu barang ditoko kelontong?Pasti mencari barang yang gampang laku,Benar bukan?Memang benar dengan menjual barang yang gampang laku keuntungan akan mudah didapat dan perputaran modalnya juga menjadi lebih cepat.Namun Apakah dengan menjual barang yang gampang laku akan selalu mendatangkan keuntungan?Jawabannya menurut saya tergantung dari barangnya.Maksudnya bagaimana?Begini selain mencari barang yang gampang laku ada hal lainnya yang tak kalah penting yaitu Mudah atau tidaknya Barang tersebut didapat dan stoknya  selalu tersedia  setiap saat atau tidak terjadi kelangkaan stok barang.Mungkin anda akan bertanya memang ada barang yang terkadang langka dipasaran?Ada,Salah satu contohnya Aqua Galon.Hal ini berdasarkan pengalaman saya selama hampir 8 tahun berjualan aqua galon tapi bisa saja keadaanya berbeda dengan pengalaman anda.

Bisnis Aqua Galon
Pasokan tersendat galon menumpuk sampai berdebu

Sengaja saya bagi pengalaman ini untuk anda dengan tujuan agar Anda lebih cermat saat anda memutuskan akan berjualan Aqua Galon.Harus saya akui berjualan aqua galon memang menguntungkan dan tidak terlalu sulit untuk menjualnya karena orang  lebih mengenal merk Aqua ketimbang merk yang lain.Bahkan Ditempat saya saja tidak ada pilihan lain selain Aqua Galon jadi misalnya stoknya sedang kosong kebanyakan orang tidak mau pindah ke merk lain.


Meskipun menguntungkan bukan berarti tidak ada masalah.Terkadang diwaktu-waktu tertentu yang sering yaitu setelah lebaran seperti sekarang ini atau kalau harganya akan naik Aqua Galon menjadi langka dipasaran walaupun kiriman dari distributor tetap ada namun karena tidak sesuai dengan permintaan akhirnya tidak menjamin mendapat jatah.Kalau sudah begini anda bisa menebak omset dari aqua galon menjadi berkurang.


Seperti Anda ketahui umumnya cara mendapatkan aqua galon melalui agen resmi,Distributor atau sub agen tentu saja dengan berlangganan.Harganya lebih murah ke Distributor/Agen resmi sedangkan ke sub agen lebih mahal.Apalagi jika anda belanja ke agen resmi dalam jumlah yang banyak misalnya 50 galon atau lebih harga bisa nego.Makanya bagi yang ingin mendapat harga murah lebih memilih untuk belanja sekaligus banyak syaratnya tentu saja harus memiliki galon kosong lebih banyak dan harus investasi galon.


Jika pasokan aqua galon sedang terbatas,anda tidak bisa leluasa pesan aqua.Jika biasanya pesan 50 galon cukup mudah namun kalau sedang susah anda harus bersabar.Saya pernah sampai sebulan lebih tidak mendapat jatah Aqua hingga saya sempat berpindah agen hingga 2 kali dengan harapan pasokannya bisa lebih lancar namun hasilnya sama saja.Jika anda ingin tetap mempunyai stok anda harus rajin mencari ke agen lain bisa agen resmi atau sub agen tentu saja ambil sendiri dan tidak jaminan dikasih oleh agen lain alasannya salah satunya untuk langganannya sendiri kalau dikasih juga tidak banyak.


Kalau sampai stok aqua galon anda selalu kosong tentu menjadi kerugian yang besar buat bisnis anda yang parah kalau sampai langganan anda pindah ke toko lain.Kerugian lainnya dari sisi investasi,taruhlah anda memiliki 50 galon dengan harga galon @Rp.35.000 total investasi galon sebesar Rp.1.750.000.Artinya jika stoknya selalu kosong modalnya berhenti digalon coba kalau modal sebesar itu dipakai untuk membeli sembako  atau yang lain keuntungannya lumayan besar.


Kesimpulannya  jika anda menginginkan bisnis aqua galon sebagai bisnis utama anda harus mempertimbangkan berbagai hal  misalnya lokasi agen semakin dekat semakin baik,alat transportasi yang memadai  untuk jaga-jaga jika pasokannya kurang lancar dan pertimbangkan pula memiliki agen lebih dari satu.Namun jika bisnis aqua galon hanya sekedar sebagai pelengkap tentu saja tidak menjadi suatu masalah dengan catatan jumlah galonnya tidak banyak.Mudah-mudahan bermanfaat!
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar